@article{Aldriana_._Sepduwiana_2020, title={Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Status Gizi Balita Di Desa Kepenuhan Hulu Wilayah Kerja Puskesmas Kepenuhan Hulu}, volume={3}, url={https://e-journal.upp.ac.id/index.php/akbd/article/view/1985}, abstractNote={<p>Kebutuhan gizi yang cukup awal masa usia balita sangat penting, dikarenakan pada usia ini balita mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang sangat baik, dimana kebutuhan gizi balita didapatkan dari makanan yang dikonsumsi oleh balita tersebut. Gizi kurang dan gizi buruk merupakan masalah yang perlu mendapatkan perhatian, karena akan dapat menimbulkan <em>the lost generation</em>. Kualitas bangsa dimasa depan akan sangat dipengaruhi keadaan atau status gizi pada saat ini, terutama balita. Akibat gizi buruk dan gizi kurang akan mempengaruhi kualitas kehidupannya kelak. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Status Gizi Balita di Desa Kepenuhan Hulu Wilayah Kerja Puskesmas Kepenuhan Hulu. Metode Penelitian ini adalah analitik dengan desain cross sectional. Cara pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan <em>Simpel Random Sampling</em> dengan jumlah sampel 117 orang balita. Pengumpulan data dilakukan dengan cara mengambil data secara langsung menggunakan kuesioner. Analisa data penelitian adalah analisa univariat dan analisa bivariat dengan Uji Chi Square. Hasil penelitian tersebut terdapat hubungan Pengetahuan Ibu dengan Status Gizi Balita dan didapatkan nilai p=0,001 (<0,05), terdapat juga hubungan Pendapatan Keluarga dengan Status Gizi Balita dan didapatkan nilai p=0,001 (<0,05), dan terdapat juga hubungan Asi Eksklusif dengan Status Gizi Balita dan didapatkan nilai p=0,001 (<0,05). Jadi, pada penelitian ini hasil uji statistik didapatkan nilai p=0,001. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa Faktor Pengetahuan Ibu, Pendapatan Keluarga Dan Asi Eksklusif berpengaruh terhadap Status Gizi Balita Di Desa Kepenuhan Hulu Wilayah Kerja Puskesmas Kepenuhan Hulu. Saran dalam penelitian ini adalah agar para orang tua selalu memantau dan memperhatikan gizi balitanya.</p>}, number={1}, journal={Jurnal Martenity and Neonatal}, author={Aldriana, Nana and ., Andria and Sepduwiana, Heny}, year={2020}, month={May}, pages={1} }